NARASI POSITIF.com, NUNUKAN – Peringatan Hari Bela Negara tahun 2024 menjadi momentum untuk semakin meningkatkan jiwa nasionalisme dan meningkatkan rasa cinta kepada tanah air Indonesia.
Sekretaris Komisi I DPRD Nunukan, Muhammad Mansur mengatakan secara konstitusional sebagai warga negara Indonesia wajib mencintai Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dan juga mengingatkan kepada adik –adik generasi muda bahwa Indonesia adalah negara berdaulat.
”Jadi bela negara itu sama juga dengan meningkatkan pemahaman wawasan kebangsaan, bagaimana cintanya kepada negara kita, bagaimana cintanya kepada alam kita, bagaimana mencintai sesama warga negara indonesia, karena bela negara itu sangat penting sekali sudah diatur dalam Undang – undang Dasar 1945, disebutkan dalam pasal 27 ayat 3 yang berbunyi tiap – tiap warga negara berhak dan wajib ikut serta dalam upaya pembelaan negara” ujar, Muhammad Mansur, pada Kamis (19/12/2024).
Kegiatan – kegiatan wawasan kebangsaan harus selalu dilaksanakan secara berkelanjutan di seluruh kecamatan se Kabupaten Nunukan, supaya lebih menghayati dan mencintai negara sendiri dan tidak mudah terprovokasi dengan pengaruh – pengaruh asing.
Mansur memberikan apresiasi positif atas terbentuknya Forum Bela Negara (FBN) di Kabupaten Nunukan yang telah dibentuk langsung oleh Kementerian Pertahanan bekerjasama dengan Kodim 0911 Nunukan pada tahun 2018 yang lalu.
”Sangat setuju ada FBN, ini perjuangan rakyat, maka dari itu adanya bentukan dari Kementerian Pertahanan dan Kodim 0911 Nunukan ini, bagaimana regenerasi itu ada, berkontribusi juga, baik kepada TNI maupun kepada negara” ucapnya.
Lebih lanjut Mansur mengatakan, selain melaksanakan upacara peringatan hari bela negara, juga meminta kepada FBN Kabupaten Nunukan dapat melaksanakan kegiatan – kegiatan penyuluhan wawasan kebangsaan kepada masyarakat.
”Kalau hanya upacara saja bela negara tanpa diselingi dengan kegiatan – kegiatan kebangsaan, itu belum sekali menyentuh, jadi semua harus berkontribusi di dalamnya, apalagi kita berada di wilayah perbatasan dan sangat dekat dengan Ibukota Nusantara (IKN), itu saran saya kepada semua stakeholder dan seluruh organisasi kemasyarakatan, termasuk Kesbangpol Nunukan” harapnya.
Sementara itu, Ketua Forum Bela Negara (FBN) Kabupaten Nunukan, Bakhrul Ulum mengatakan, sejak terbentuknya FBN pada tahun 2018 lalu, berbagai kegiatan telah dilaksanakan, mulai dari pelaksanaan upacara hari bela negara yang bekerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Nunukan melalui Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol), TNI – Polri dan masyarakat.
”Alhamdulillah hari ini upacara bela negara berlangsung sukses yang digelar di halaman kantor Bupati Nunukan yang dipimpin langsung oleh insfektur upacara, Wakil Bupati Nunukan, Hanafiah” ujar Bakhrul Ulum, pada Rabu (19/12/2024).
Lebih lanjut Bakhrul Ulum mengatakan, beberapa program lanjutan diantaranya telah terbentuk forum bela negara tingkat kecamatan. Selain itu, juga telah terbentuk FBN tingkat provinsi kalimantan utara.
”Kementerian pertahanan Republik Indonesia bekerjasama dengan Kodim 0911 Nunukan di aula Makodim 0911 Nunukan pada tahun 2018 yang lalu secara resmi membentuk FBN di Kabupaten Nunukan bertujuan untuk bagaimana kehadiran FBN ini bisa berkontribusi aktif untuk bagaimana senantiasa mensosialisasikan pilar – pilar kebangsaan dan dasar bela negara tersebut” ucapnya.
FBN di Kabupaten Nunukan hingga saat ini senantiasa berkontribusi secara aktif, baik melakukan sosialisasi melalui media sosial, terutama bagaimana membuat kegiatan yang berkaitan dengan menumbuhkan rasa cinta nasionalisme, telah melaksanakan lomba rangking 1 dan perkemahan bela negara.
”Kami juga berkolaborasi dengan berbagai perguruan tinggi, termasuk menitipkan beberapa program kepada mahasiswa yang melaksanakan Kuliah Kerja Nyata (KKN) agar tema yang diangkat adalah tema kebangsaan, tema bela negara, sehingga wawasan kebangsaan terus digaungkan” tutupnya.